Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Guide Build Gear Hilda Terkuat di Mobile Legends

Guide Build Gear Hilda Terkuat di Mobile Legends



Hilda adalah hero fighter semi tank yang memiliki kemampuan regenerasi HP dan meningkatkan kecepatan gerakan secara signifikan. Dengan kedua kemampuan tersebut, Hilda menjadi lebih sulit untuk dikalahkan karena meskipun terkena serangan, HP Hilda dapat pulih kembali dengan cukup cepat saat berada dalam rumput. Selain itu, ketika sudah tidak memungkinkan mengalahkan musuh atau jika dikeroyok lawan, Hilda bisa kabur dengan cepat. Gunakan Emblem Fighter dan battle spell flickr untuk Hilda agar ia menjadi lebih kuat dan tangguh. Berikut Guide Build Gear Hilda Terkuat di Mobile Legends.

Skill Hilda


 
Blessing of Wilderness (Pasif)
Hilda akan mendapatkan shield dan peningkatan kecepatan regenerasi HP saat berada di semak-semak atau rerumputan.

Combat Ritual
Hilda mengaktifkan kekuatan Great Sword Runic yang meningkatkan movement speednya selama beberapa detik. Damage Basic attack selanjutnya akan ditingkatkan dan menyebabkan efek slow pada lawan.

Art of Hunting
Skill dapat digunakan hingga tiga kali untuk menyerang musuh. Serangan kedua akan memberikan damage area dan serangan ketiga akan memberikan efek knockback area dalam waktu singkat.

Power of Wildness (Ultimate)
Hilda melompat ke arah target dan melakukan slash dengan kuat serta menyebabkan stun kepada target. Setiap kill atau assist dapat menambah damage power of Wildness dan dapat di stack hingga 10 kali. Setelah stack ke 10, skill ini akan mengabaikan 40% armor lawan ketika digunakan.

Strategi Bermain Hilda

Early Game
Belilah item hunting untuk meningkatkan damage dan mendapatkan bonus exp ketika berburu di hutan. Ambil skill 2 karena lebih berguna di early game untuk menghantam lawan. Bantulah teman tim untuk ambil buff atau bisa juga langsung ke lane atas atau bawah untuk clear lane. Prioritaskan mengambil skill ultimate dan skill 2 yang berguna untuk mengalahkan lawan.

Mid Game
Di mid game, usahakan untuk mendapatkan kill atau assist agar meningkatkan damage skill ultimate Hilda. Jika ada 2 atau lebih hero lawan yang berhasil dikalahkan, gunakanlah kesempatan tersebut untuk ke turtle dan mengalahkannya agar mendapatkan gold dan exp tambahan.

Late Game
Berhati-hatilah terhadap marksman dan assasin yang damagenya sudah sangat sakit di late game. Usahakan tidak maju sendirian terutama ketika musuh tidak terlihat di map. Jual item hunt yang dibeli di awal dan ganti dengan item terakhir. Belilah potion attack atau tank saat semua item sudah jadi dan ada gold tersisa.

Guide Build Gear Hilda




Warrior Boots
Menambah armor dan meningkatkan kecepatan gerakan

Bloodlust Axe
Menambah damage fisik, efek spell vamp, dan Cooldown Reduction.

2x Blade of Despair
Meningkatkan damage serangan fisik secara signifikan

Oracle
Meningkatkan magic resistance, regenerasi HP , dan menambah efek cooldown reduction

Thunderbolt
Menambah armor , HP, Mana Regen, dan Cooldown Reduction
Open Comments

Posting Komentar untuk "Guide Build Gear Hilda Terkuat di Mobile Legends"