Guide Build Gear,Tutorial,Cara Bermain Hanabi Tersakit dan Terbaik di Mobile Legends
Hanabi adalah hero ninja tipe marksman yang memiliki kemampuan lifesteal dari skillnya. Hero ini juga memiliki kemampuan stun dari skill ultimatenya dimana tidak semua hero marksman memiliki kemampuan ini. Gunakan battle spell retribution untuk membantu berburu atau flickr untuk membantu Hanabi saat mengejar atau dikejar lawan. Berikut Guide Build Gear,Tutorial,Cara Bermain Hanabi Tersakit dan Terbaik di Mobile Legends.
Skill Hanabi
Ninjutsu : Equinox (Pasif)
Teknik rahasia scarlet shadow dimana ketika HP Hanabi penuh, 50% dari HP yang diterima dari lifesteal akan diubah menjadi shield yang mampu menahan hingga 20% dari max HP.
Ninjutsu : Petal Barrage
Skill ini tidak memiliki cooldown namun tetap menghabiskan mana. Skill ini memiliki efek pasif 7% lifesteal yang akan bertambah 3% tiap skill ini naik level.
Ninjutsu : Soul Scroll
Menembakkan kunai ke arah lawan, deal damage, heal mana, dan memperlambat musuh.
Forbidden Jutsu : Higanbana (Ultimate)
Skill ultimate area dari Hanabi yang mampu stun lawan dalam periode waktu tertentu.
Strategi
Early Game
Beli item hunt di awal permainan agar level Hanabi lebih cepat meningkat ketika berburu di hutan. Ambil skill 1 (Petal Barrage) kemudian ambil buff di bagian atas atau bawah jika tidak ada anggota tim yang membutuhkannya. Bergantianlah dalam mengambil skill 1 dan 2, namun tetap prioritaskan skill ultimate.
Mid Game
Tetaplah fokus untuk menaikkan level, berhati-hatilah terhadap serangan mendadak dari rerumputan atau semak-semak. Jika ada kesempatan, Curilah monster di hutan lawan dan juga bunuh turtle untuk mendapatkan gold dan exp tambahan bagi tim.
Late Game
Berhati-hatilah dengan assassin dan marksman lawan yang sudah sangat sakit damagenya di late game. Belilah item potion attack untuk memperkuat serangan Hanabi ketika semua gear sudah terbeli dan masih ada sisa gold.
Guide Build Gear Hanabi
Swift Boots
Menambah kecepatan serangan dan kecepatan gerakan Hanabi
Berserkers Fury
Menambah damage fisik, critical chance, dan critical damage
Windtalker
Menambah kecepatan serangan , kecepatan gerakan, dan critical chance
Endless Battle
Menambah damage fisik, mana regen, HP, cooldown reduction, movement speed, dan lifesteal.
Scarlet Phantom
Menambah damage fisik, kecepatan serangan, dan critical chance
Blade of Despair
Menambah damage fisik secara signifikan
Open Comments
Close Comments
Posting Komentar untuk "Guide Build Gear,Tutorial,Cara Bermain Hanabi Tersakit dan Terbaik di Mobile Legends"