Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Review : Yu-Gi-Oh! BAM (Serupa tapi tak sama)

Review : Yu-Gi-Oh! BAM (Serupa tapi tak sama)



Yah karena menunggu perbaikan ninja saga yang tak kunjung usai, terlebih lagi belum ada update terbaru ninja saga, saya akan mereview beberapa game yang sedang saya mainkan. Kali ini saya akan me review game Yu-Gi-Oh! BAM facebook. Pasti kalian tidak asing dengan game kartu satu ini, selain anime yang keren, game Yu-Gi-Oh! juga sangat diminati para pecinta card game. Game yang satu ini adalah game Yu-Gi-Oh! online via facebook. Lalu kenapa game buatan Konami yang satu ini saya beri judul serupa tapi tak sama? Yah itu karena, Yu-Gi-Oh! BAM tetap mengusung karakter, jenis kartu dan monster yang sama, namun ada perbedaan dalam fitur permainan. Dalam Yu-Gi-Oh! BAM berbeda dengan game versi PS atau PC nya, permainan lebih simple tapi tetap menarik. Dalam arena hanya tersedia 6 field, 3 field untuk monster, 3 field untuk spell dan trap card.






Sistem permainan.
Untuk sistem permainan, mungkin masih sama dalam beberapa sisi, spell card, trap card, monster card. Namun tidak adanya sistem defend pada monster, sehingga monster hanya memiliki point attack dan hit point, dimana hit point mempengaruhi seberapa banyak Life point kalian saat ber duel (jumlah semua hit point dari monster akan dijumlahkan dan menjadi Life point kalian saat duel). Untuk efek kartu, sebagian besar telah berubah seperti aslinya, tidak ada lagi sistem tribute, semua monster bisa langsung di summon, untuk efek monster bervariasi, mulai dari +attack, -attack, burn life point, +life point. Begitu juga efek spell, sebagian besar telah berubah dari aslinya. Sebagian fitur lain.
- Shop : Jual beli kartu yang kalian dapatkan.
- Craft : Menyatukan 2 buah kartu untuk membuat kartu baru.
- Deck : Untuk setting deck kalian
- Quest : melakukan quest akan membuat kalian naik ke level lebih tinggi.

New fitur.
Fitur baru yang akan diupdate antara lain adalah duel arena. Kabarnya kalian dapat melawan seluruh pemain dari seluruh dunia dalam fitur ini. Namun akan lebih menantang jika diberikan live PVP, atau melawan orang lain secara langsung. Yah semoga saja kedepannya fitur ini akan ditambahkan.


Bagi yang penasaran dengan game ini bisa klik link dibawa ini :
Yu-Gi-Oh BAM

Kata kunci : review Yu-Gi-Oh! BAM, Yu-Gi-Oh! BAM review, Yu-Gi-Oh! BAM facebook, Yu-Gi-Oh! facebook, Yu-Gi-Oh! via facebook.

Open Comments

Posting Komentar untuk "Review : Yu-Gi-Oh! BAM (Serupa tapi tak sama)"